Senin, 29 Juli 2013

Langkah-langkah mengerjakan VerVal PTK

Jika ingin mengerjakan secara cepat dan tepat, ada beberapa yang harus disiapkan:
1. Komputer dengan koneksi internet yang bagus.
Karena situs ini diakses tiap hari oleh seluruh Operator/PTK se Indonesia, maka kecepatan akses internet sangat dibutuhkan.
ADA tahapan tertentu jika di tengah jalan koneksi internet terputus, maka akan mengulangi dari awal.
BANYAK juga masalah di yang dihadapi operator tidak bisa login karena login pertama belum Log Out, Log Out tidak bisa muncul akibat koneksi internet yang kurang bagus.


2. Saat pengerjaan sebaiknya langsung siap printer. Setiap level/tahap harus kita cetak langsung sebagai bukti. Apakah tidak bisa dicetak kapa-kapan saja? BISA, tapi mengapa harus kerja dua kali jika ada yang lebih praktis.
3. Yang WAJIB disediakan juga adalah biodata PTK secara lengkap beserta kelengkapannya (berkas, seperti fotokopi SK, KTP, KK dll)

Setelah SIAP baru langkah kerjanya sebagai berikut:
1. Aktivasi akun sekolah (kita diminta memasukkan SIAP ID dan KODE AKTIVASI, ini diperoleh dari UPTD/Dinas). Link untuk aktivasi akun sekolah klik disini... 
2. Login Sekolah, tahap ini tidak bisa dilakukan sebelum tahap no. 1, untuk Login sekolah klik disini...
3   menu setelah Login sekolah ada 3:
    a. direktori PTK (memuat seluruh PTK di lembaga tersebut yang sudah aktif)
    b. Registrasi PTK (untuk PTK yang belum memiliki NUPTK atau pendaftaran PTK baru)
    c. Verifikasi dan Validasi (memuat Verval PTK level 1 dan verval PTK level 2 )

YANG PERLU DILAKUKAN OLEH OPERATOR PADA TAHAP INI ADALAH:
   Entry Formulir A01, ikuti langkah-langkahnya sampai cetak (berisi PEG ID/NUPTK PTK dan kode Aktivasi)
  3. Langkah berikutnya adalah masing-masing PTK mengaktifkan dirinya, dengan memasukkan PEG ID dan KODE Aktivasi yang sudah dicetak tadi, untuk aktivasi PTK klik disini...
  4. setelah PTK aktif, langkah berikutnya adalah Login PTK, masukkan PEG ID/NUPTK dan password Anda. untuk login PTK klik disini
  5. setelah Login PTK silahkan diikuti langkah yang ada disana (isi EDS, dan isi biodata rincian PTK).
     EDS PTK terdiri dari 56 halaman, jika ingin mudah mengisinya, cetak dulu EDS nya, PTK mengisi EDS tersebut, baru operator memasukkan ke internet. OK saya mau download EDS PTK...
     tahap ini ikuti sampai cetak pengajuan VerVal 2.
  6. tahap terakhir Login Sekolah lagi, baru klik Pemeriksaan berkas (VerVal 2), ikuti sampai cetak Surat Pakta Integritas...

  OK jika masih bingung kami siap membantu setiap saat jam kerja. datang ke SDN Badas 2 atau email:
  sdnbadas2@gmail.com, atau sms 085655758080 (khusu sms)

Jumat, 26 Juli 2013

Pendaftaran NUPTK Baru


cara mendaftar NUPTK baru (bagi yang belum memiliki NUPTK) adalah sebagai berikut:
1. Login Sekolah
2. isi email sekolah dan password
3. klik registrasi PTK, dan klik Entri Formulir A05, isi biodata dan ikuti sesuai petunjuk